Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Duh, 51 Persen Kasus Korupsi Libatkan Pejabat Daerah
Advertisement . Scroll to see content

Periksa 4 Saksi, KPK Usut Aliran Duit dari Vendor Bansos ke Juliari Batubara

Kamis, 18 Maret 2021 - 14:47:00 WIB
Periksa 4 Saksi, KPK Usut Aliran Duit dari Vendor Bansos ke Juliari Batubara
Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jakarta Selatan. (Foto: iNews.id/Riezky Maulana)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id- Tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa empat saksi terkait kasus suap pengadaan bantuan sosial (bansos) Covid-19 untuk wilayah Jabodetabek tahun anggaran 2020. Dari empat saksi itu, KPK menelusuri aliran duit dari vendor pengadaan bansos Covid ke eks Mensos Juliari Batubara.

Empat saksi itu diduga memberikan suap kepada Juliari Batubara. Keempatnya yakni, Direktur PT Riskaindo Jaya, Jonni Sitohang; dari PT Dharma Lantara Jaya, Kunto; dari PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (Persero), Joyce Josephine dan dari PT Afira Indah Megatama, Raka.

"Tim penyidik KPK masih melakukan pendalaman terkait dengan perusahaan dari para saksi yang menjadi vendor dalam pelaksanaan bansos untuk wilayah Jabodetabek tahun 2020 di Kemensos RI. Serta dugaan aliran sejumlah uang kepada tersangka JPB (Juliari Peter Batubara) melalui tersangka MJS (Matheus Joko Santoso," ujar pelaksana tugas (Plt) juru bicara KPK, Ali Fikri dalam keterangannya, Kamis (18/3/2021).

Sementara itu, KPK melakukan penjadwalan ulang terhadap satu saksi dari PT Asricitra Pratama bernama Moto. Moto tidak hadir memenuhi panggilan penyidik. 

"Tidak hadir dan dilakukan penjadwalan ulang," kata Ali.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut