Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Gibran di Konbes Fatayat NU: Wanita Itu Tiang Negara
Advertisement . Scroll to see content

Peserta IYMWF 2018 Fatayat NU Diajak ke Pesantren Al-Hamid dan PBNU

Minggu, 28 Oktober 2018 - 00:37:00 WIB
Peserta IYMWF 2018 Fatayat NU Diajak ke Pesantren Al-Hamid dan PBNU
Peserta IYMWF 2018 disambut dengan tari saman yang dibawakan para santriwati di Ponpes Al-Hamid, Jakarta Timur, Sabtu (27/10/2018). (Foto: Istimewa).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Penyelenggaraan The International Young Muslim Women Conference (IYMWF) 2018 diisi dengan kunjungan ke sejumlah tempat. Para peserta pada Sabtu (27/8/2018) diajak ke Pondok Pesantren Al-Hamid di Jakarta Timur, kantor Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), dan Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Kunjungan ini dimaksudkan agar para peserta lebih mengenal praktik keagamaan, organisasi, dan kebudayaan di Indonesia. Sesi field trip pertama menuju Ponpes Al-Hamid. Dipimpin Ketum PP Fatayat NU Anggia Ermarini, peserta konferensi diterima pengasuh pesantren KH Lukman Hakim dan disambut hadrah dan Tari Saman oleh santri.

"Kunjungan ini menunjukkan bahwa perempuan bukan hanya kasur, sumur, dan dapur. Para perempuan dunia yang hadir semoga juga dapat memotivasi santriwati agar bisa berperan lebih," ujar Kiai Lukman, Sabtu (27/10/2018).

Ponpes Al-Hamid dihuni ribuan santri yang datang dari berbagai daerah. "Kami mengutamakan adab dan akhlakul karimah kepada santri. Kunjungan ini sangat bermanfaat dan menyemangati santri perempuan agar bercita-cita di profesi apapun," kata Kiai Lukman.

Anggia Ermarini mengatakan, kunungan ke Ponpes Al-Hamid karena tidak semua peserta IYMWF tahu tentang pesantren.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut