Polri Pastikan Semua CCTV terkait Kasus Brigadir J Telah Diperiksa Labfor
Sabtu, 23 Juli 2022 - 10:03:00 WIB
"Nanti akan diuji oleh di pengadilan dalam rangka membuktikan suatu peristiwa pidana," tambah Dedi.
Di sisi lain, Polri juga memastikan pihak laboratorium forensik masih terus melakukan pemeriksaan terhadap handphone (HP) milik Brigadir J dan rekaman CCTV di sekitar lokasi kejadian peristiwa penembakan.
Dedi mengungkapkan, pemeriksaan tersebut dilakukan dengan mengedepankan pendekatan Scientific Crime Investigation.
"Jadi memang ada beberapa barang bukti yang saat ini masih proses pemeriksaan di labfor ya, antara lain handphone Brigadir J sudah diamankan dan diperiksa oleh labfor. Nanti labfor yang bisa menjelaskan secara scientific," tutur Dedi.
Editor: Muhammad Fida Ul Haq