Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Sidang Uji Materi UU Pers, PWI Minta MK Perkuat Perlindungan bagi Wartawan
Advertisement . Scroll to see content

Saksi Prabowo Tak Bisa Buktikan Kecurangan TSM, TKN: Sungguh Sangat Ironis

Kamis, 20 Juni 2019 - 11:21:00 WIB
Saksi Prabowo Tak Bisa Buktikan Kecurangan TSM, TKN: Sungguh Sangat Ironis
Juru bicara TKN Jokowi-Ma'ruf Amin, Ace Hasan Syadzily. (Foto: iNews.id/Felldy Utama)
Advertisement . Scroll to see content

Padahal, menurut dia, persoalan DPT itu sebenarnya selalu mengulang-ulang dari proses pemutakhiran data yang telah dilakukan secara bersama-sama antara KPU, tim pasangan 01 dan pasangan 02.

Kondisi kurang lebih sama juga terjadi pada saksi yang berbicara soal petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Jawa Tengah melakukan pencoblosan. Ternyata, faktanya di TPS itu telah dilakukan pencoblosan ulang.

"Jadi seharusnya tuduhan adanya peristiwa pencoblosan petugas itu seharusnya tidak dihadirkan dalam persidangan MK karena sudah ditangani oleh Bawaslu," ujar Ace.

Ironi Prabowo-Sandi

Dia mengungkapkan, yang menjadi ironis adalah peristiwa kecurangan yang disampaikan di dalam sidang, justru paslon 02 yang menang. Misalnya kasus di Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat (Kalbar) dan Kabupaten Barito Kuala, Kalimantan Selatan (Kalsel).

"Juga soal DPT ganda yang menurut pengakuan saksi ditemukan di Bogor, Makassar dan daerah lainnya, justru di daerah-daerah tersebut pasangan 02 juga menang. Sungguh sangat ironis," tutur Ace.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut