Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Polisi Isi Jabatan di Kementerian P2MI, Wamen Dzulfikar Ungkap Punya Peran Penting
Advertisement . Scroll to see content

Sudirman Said: PMI Berduka, Didi Kempot Pendonor Sejati

Selasa, 05 Mei 2020 - 17:33:00 WIB
Sudirman Said: PMI Berduka, Didi Kempot Pendonor Sejati
Sekretaris Jenderal PMI Sudirman Said. (Foto: Antara).
Advertisement . Scroll to see content

Secara pribadi Sudirman juga merasa kehilangan. Didi Kempot merupakan salah satu penyanyi favorit di keluarga pria kelahiran Brebes ini.

“Keluarga saya kebetulan penggemar beliau. Anak bungsu saya, M Iqbal Ibrahim yang sekarang kuliah di UGM, sejak SMA hapal lagu-lagu campur sari Didi Kempot,” tuturnya.

Sudirman merasa salut dengan jiwa sosial dan sikap rela berkorban Didi Kempot. Kerelaan itu tampak ketika konsernya batal karena pandemi Covid-19.

Didi Kempot justru membuat konser dari rumah yang menghasilkan donasi luar biasa besar untuk mereka yang terdampak pandemi virus corona.

“Mas Didi wafat dengan warisan amal yang baik, berusaha membahagiakan warga sampai akhir hayatnya. Insya Allah husnul khatimah,” ucap Sudirman.

Didi Kempot meninggal pukul 07.45 WIB tadi pagi karena serangan jantung. Penyanyi bernama asli Dionisius Prasetyo itu dimakamkan di kampung halamannya, Ngawi, Jawa Timur.

Editor: Zen Teguh

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut