Teman Kuliah Sebut Hasto Punya Nomor Luar Negeri
Jumat, 20 Juni 2025 - 14:37:00 WIB
Cecep kemudian mengaku dirinya pernah dihubungi oleh Hasto menggunakan nomor luar negeri. Namun nomor itu tak aktif lagi sejak November 2024.
"Tahun kemarin itu kapan?" tanya jaksa.
"Itu yang November terakhir itu," jawab Cecep.
"Masih inget nomor mana itu?" tanya jaksa.
"Nggak, nggak ingat," lanjut Cecep.
Jaksa juga sempat mempertanyakan kode luar negeri apa yang digunakan Hasto untuk menghubungi dirinya. Hanya saja, Cecep mengaku tidak ingat dan nomor itu pun telah dihapus setelah tidak aktif lagi.
"Kodenya berapa? Kok saudara bisa menyimpulkan nomor luar?" tanya jaksa.