Cara Mengetahui Mobil Bekas Kecelakaan atau Banjir, Perhatikan Titik Ini
“Setiap panel itu ada las-lasan yang bentuknya bulat-bulat rapih, itu las titik. Kalau mobil utuh tidak bisa, maka kita lakukan las manual. Jadi sambungan panel itu tertutup penuh, tujuannya agar lebih kuat. Ini yang bisa jadi patokan mobil ini bekas kecelakaan atau bukan,” ujar Irwan.
Jika ingin membeli mobil bekas, Antonius menjelaskan pembeli harus berani memeriksa setiap panel bodi mobil. Apabila penjual memaksa tidak memperbolehkan patut dicurigai mobil tersebut bekas kecelakaan atau kebanjiran.
“Di setiap panel (pintu depan-belakang kanan-kiri, pintu belakang) kan ada karet, nah itu dilepas saja. Nanti terlihat las-lasan setiap sambungan panel, masih las titik atau sudah las penuh. Kalau cek bekas banjir bisa dilihat dari kolong jok ada karatan atau tidak, ini cara mudahnya,” katanya.
Editor: Dani M Dahwilani