Cegah Tabrak Pejalan Kaki, Mobil Otonom Volvo Benamkan Teknologi LiDAR
"Penggerak otonom berpotensi menjadi salah satu teknologi yang menyelamatkan jiwa dalam sejarah jika dihadirkan secara bertanggung jawab dan aman. Memberikan visi pada mobil untuk membuatnya aman adalah langkah penting ke arah itu," kata Kepala Teknologi Volvo, Henrik Green.
Volvo akan menyematkan perangkat lunak berupa modular SPA 2 yang dirancang untuk dapat dikembangkan ke berbagai model baru nantinya. Perangkat lunak yang terpasang pun dapat terus diperbarui dari jarak jauh.
Tidak hanya fitur self-driving atau otonom, Volvo dan Luminar juga mengembangkan fitur lainnya untuk memudahkan pengemudi berkendara di jalan raya dengan rasa aman.
"Segera, Volvo Anda akan dapat mengemudi secara mandiri di jalan tol ketika mobil menentukan itu aman dilakukan. Seiring berjalannya waktu, pembaruan perangkat lunak akan memperluas area di mana mobil dapat mengemudi sendiri," ujar Green.
Editor: Dani M Dahwilani