Lamborghini Rombak SUV Urus Jadi Mobil Balap, Begini Penampakannya
Jumat, 01 November 2019 - 21:23:00 WIB
Dari segi tampilan, bodi Lamborghini Urus ST-X dilabur warna hijau Verde Mantis dan terdapat sedikit aksen merah kontras untuk memperkuat aura balap pada SUV terkencang asal Italia tersebut.
Lamborghini Urus ST-X juga dibekali dengan kaki-kaki baru seperti penggunaan velg 21 inci yang dibalut ban Pirelli serta suspensi yang disetel ulang. Hal itu tentu dilakukan untuk memaksimalkan traksinya.
Rencananya, Lamborghini Urus ST-X siap melakoni debut di Misano, Italia, dalam ajang balap Final Super Trofeo pada 2020.


Editor: Dani M Dahwilani