Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : VinFast Boyong Mobil Listrik Mungil Minio Green, Tantang Wuling Air ev dan Seres E1
Advertisement . Scroll to see content

China Siapkan Mobil Listrik Pesaing Tesla, Ini Kelebihannya

Selasa, 05 Mei 2020 - 09:13:00 WIB
China Siapkan Mobil Listrik Pesaing Tesla, Ini Kelebihannya
Airways menggunakan struktur pertama di dunia yang dirancang dan direkayasa untuk mencegah kebocoran cairan masuk ke modul baterai. (Foto: Carbuzz/Airways)
Advertisement . Scroll to see content

BEIJING, iNews.id - Selain Rivian dan Lordstown Motors, Tesla kembali mendapat saingan bernama Airways. Produsen mobil listrik China tersebut secara resmi mengungkapkan rincian tentang struktur paket baterai "sandwich" yang unik.

Mengapa ini menarik? Dilansir dari Carbuzz, Mereka menggunakan struktur pertama di dunia yang dirancang dan direkayasa untuk mencegah kebocoran cairan masuk ke modul baterai. Di mana lebih dari 80 persen insiden pada baterai akibat kebocoran cairan pendingin yang dapat menyebabkan kebakaran.

Apa yang telah dilakukan Aiways di sini adalah pemisahan fisik antara area basah dan kering. Sel baterai menempatkan pelat isolasi antara modul baterai dan pelat pendingin.

Manfaat tambahan lainnya adalah peningkatan insulasi, yang dapat mengurangi laju perpindahan panas dari luar modul baterai. Algoritma canggih telah dikembangkan untuk "memantau, mengelola, dan mengomunikasikan konsumsi daya ke dalam dunia nyata.

Fungsi pembelajaran mandiri yang mendalam dari algoritma menyediakan umpan balik akurat tentang pengeluaran energi sesuai dengan kebiasaan mengemudi yang diharapkan akan menghasilkan driver mengubah perilaku mengemudi mereka untuk meningkatkan masa pakai baterai.

Sebagai contoh, SUV Aiways U5 yang akan segera dijual di Eropa, berhasil menempuh jarak hampir 186 mil pada suhu di bawah titik beku selama perjalanan darat 9.300 mil dari China ke Jerman tahun lalu. Ini mencetak rekor Guinness World Record baru perjalanan terpanjang prototipe kendaraan listrik.

Berita Lain Bisa Dibaca di Sindonews.com: Ford Puma Bakal Hadir Akhir 2020

Editor: Dani M Dahwilani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut