Distribusikan 40 Unit Bus Listrik, MAB Optimistis Kendaraan Listrik Komersial di Indonesia Tumbuh
Kelik mengakui, masih ada beberapa kendala dalam pengembangan bus listrik sebagai angkutan antar kota (AKDP/AKAP), mulai dari harga bus, kesiapan infrastruktur, kapasitas baterai hingga lama pengisian baterai.
"Makanya kita berharap baterai diproduksi di sini sehingga lebih murah. Untuk pengembangan baterai diharapkan ke depan ditemukan baterai berkapasitas lebih besar, lebih ringan dan lebih cepat dalam proses pengisian," ujarnya.
Diketahui, selain menyasar kendaraan listrik komersial, MAB juga membidik pasar sepeda motor listrik. Mereka akan memperkenalkan prototype motor listriknya dalam pameran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, pada 17-21 Mei mendatang.
Editor: Dani M Dahwilani