Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Karyawan PO Bus Kena PHK gegara Kebijakan Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Larang Study Tour
Advertisement . Scroll to see content

Kisah PO Coyo, Pelopor PO Bus di Jawa Tengah Berawal dari Truk Perang Belanda

Rabu, 11 Januari 2023 - 12:57:00 WIB
Kisah PO Coyo, Pelopor PO Bus di Jawa Tengah Berawal dari Truk Perang Belanda
PO Coyo merupakan salah satu perusahaan otobus paling tua di Jawa Tengah, masih bertahan hingga sekarang. (Foto: Tangkapan Layar/Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

PO Coyo juga menjadi salah satu perusahaan yang mengambil trayek pedesaan di masa lalu karena melihat banyaknya penumpang. Bahkan, rute tersebut masih dilakoni mereka hingga sekarang.

“Zaman itu kendaraan roda dua jarang sekali. Jadi semua pasti naik bus. Ndak ada (leasing kredit murah), dulu yang bisa beli motor itu orang hebat. Polisi saja yang punya sudah pangkat kapten,” ucap Untung.

Menariknya, PO Coyo tak pernah menjual unit tua mereka dan memilih untuk menimbunnya di garasi. Hal ini dilakukan generasi kedua atas rasa trauma mendalam dan juga sebagai pengingat di masa sedang merintis usaha.

“Jadi dulu pernah kejadian, pertama kali bapak menjual bus Coyo (kepada seseorang) untuk menghantam Coyo sendiri. Jadi dia membuka PO dengan kondisi bus bekasnya Coyo untuk melawan Coyo,” ujarnya.

“Setelah itu, mulai detik itu papah saya tidak mau menjual lagi sampai hari ini. Jadi bus itu kita timbun di garasi Tegal. Di sana itu ada bus dari tahun 60, 70, 80, 90. Ada juga di Pekalongan. Alasan lain itu bapak kaya nostalgia saat melihat bus tua itu, jadi ada seninya sendiri, yang membuat saya juga tak mau menjual bus.”

Editor: Dani M Dahwilani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut