Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Identitas 3 Astronaut China yang Terdampar di Luar Angkasa Terungkap!
Advertisement . Scroll to see content

Susunan Pemain China Vs Jepang di Final Piala Sudirman: Shi Yuqi Hadapi Kento Momota

Minggu, 03 Oktober 2021 - 14:08:00 WIB
Susunan Pemain China Vs Jepang di Final Piala Sudirman: Shi Yuqi Hadapi Kento Momota
Tunggal putra nomor satu dunia asal Jepang, Kento Momota akan turun di partai final Piala Sudirman 2021 melawan wakil China Shi Yuqi. (Foto: BWF)
Advertisement . Scroll to see content

VANTAA, iNews.id – Gelaran Piala Sudirman 2021 akhirnya sampai ke partai puncak dengan mempertemukan China melawan Jepang di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, Minggu (3/10/2021) pukul 17.00 WIB. Kedua tim akan menampilkan skuad terbaiknya di partai penentuan juara ini.

Di partai pembuka kedua negara memainkan nomor ganda putra. China tampil dengan pasangan He Ji Ting/Zhou Hao Dong.

Keduanya baru sekali ditampilkan dalam ajang ini. Saat itu He Ji Ting/Zhou Hao Dong mengalami kekalahan dari pasangan Denmark di babak perempat final.

Ganda putra China itu akan menghadapi Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang menyandang predikat pasangan nomor satu Jepang. Keduanya sempat dijajal saat melawan Malaysia baik di fase grup maupun babak semi final. Di laga tersebut, pasangan ini sempat kalah dan menang.

Kemudian di partai kedua ada pertandingan tunggal putri. China menempatkan Chen Yu Fei. Dia bermain empat dari lima laga China di Piala Sudirman 2021. Semua laga itu mampu disapu bersih dengan kemenangan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut