Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Cedera Parah, Gustavo Almeida Naik Meja Operasi dan Absen dari Persija 2-3 Bulan
Advertisement . Scroll to see content

Argentina Bantai Honduras, Lionel Messi Cs Dekati Rekor Mentereng Italia

Sabtu, 24 September 2022 - 12:44:00 WIB
Argentina Bantai Honduras, Lionel Messi Cs Dekati Rekor Mentereng Italia
Kapten Timnas Argentina, Lionel Messi mendapatkan pelukan erat dari Rodrigo De Paul usai membobol gawang Hondursa pada laga uji coba FIFA Matchday di Stadion Hard Rock, Miami, Sabtu (24/9/2022). (Foto: REUTERS)
Advertisement . Scroll to see content

MIAMI, iNews.id - Timnas Argentina memperpanjang catatan impresif 34 laga tak terkalahkan usai menggasak Honduras dengan skor telak 3-0. Hasil itu membuat La Albiceleste -julukan Argentina-  mendekati rekor tak terkalahkan terpanjang yang selama ini dipegang Timnas Italia.

Argentina baru saja menggulung Honduras tiga gol tanpa balas dalam laga uji coba internasional yang berlangsung di Stadion Hard Rock, Miami, Sabtu (24/9/2022) pagi WIB. Tim peringkat 3 FIFA itu menang berkat gol Lautaro Martinez (16’) dan brace Lionel Messi (45'+2 dan 69’).

Berkat hasil itu, Argentina memperpanjang catatan tanpa terkalahkan mereka. Sejauh ini, tim dengan seragam biru putih itu sudah melakoni 34 laga tanpa kekalahan.

Terakhir Argentina menelan kekalahan yakni pada 3 Juli 2019 lalu. Kala itu, Argentina ditekuk Brasil dengan skor 0-2 pada laga semifinal Copa America 2019.

Sejak saat itu, Argentina sudah tidak pernah lagi merasakan kekalahan. Dua buah gelar juga berhasil diraih Argentina, yakni Copa Amerika 2021 dan Finalissima 2022.

Dengan begitu, Argentina sebentar lagi mampu menyamai rekor tak terkalahkan terlama yang selama ini dipegang Italia. Argentina masih harus meneruskan catatan tak terkalahkan mereka dalam empat laga kedepan untuk menyamai rekor Italia.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut