Ciuman di Bawah Pohon, Begini Liburan Mesra Kieran Trippier dan Istri di Spanyol
Kamis, 22 Juli 2021 - 14:14:00 WIB
Keduanya terlihat asyik beristirahat di tepi kolam renang. Kedua pasangan itu sudah menikah sejak 2016 yang lalu.
Musim 2020/2021 merupakan tahun luar biasa bagi Trippier. Betapa tidak, bersama Atletico Madrid, dia meraih gelar juara. Kemudian bersama timnas Inggris, Trippier sampai partai final Euro 2020.
Trippier kemungkinan akan menghadapi beberapa minggu yang sibuk ketika dia kembali dari liburannya. Trippier saat ini digosipkan sedang didekati oleh Manchester United.
Bahkan sebuah Laporan menyebut bintang Inggris itu sedang dalam pembicaraan untuk membeli rumah Raheem Sterling di Cheshire menjelang transfer.
Editor: Ibnu Hariyanto