Inter vs Pisa: Dari Tertinggal 2 Gol Jadi Pesta Gol, Nerazzurri Tunjukkan Mental Juara
Pelatih asal Rumania itu datang terlambat ke sesi wawancara usai laga karena harus mendapat perawatan medis dari tim dokter Inter.
“Saya menenggak banyak obat pereda nyeri untuk punggung saya,” ungkap Chivu.
Dia lalu menyinggung kehidupan pribadi. “Besok anak-anak saya ingin saya segar, dan istri saya juga mengharapkannya. Saya harus siap menjadi suami dan ayah yang baik,” kata dia.
Saat ditanya apakah dia akan menyaksikan laga Juventus vs Napoli dan Roma vs Milan, Chivu menjawab santai. “Saya punya kecintaan pada sepak bola yang melampaui pekerjaan. Kadang saya lelah karena menonton terlalu banyak pertandingan, tetapi itu perlu untuk belajar,” ujar Chivu.
“Jika ada kesempatan, saya akan menontonnya. Namun keluarga adalah prioritas karena saya terlalu banyak menghabiskan waktu untuk para pemain luar biasa ini dan sering mengabaikan tugas saya sebagai suami dan ayah. Keluarga selalu nomor satu,” tutup dia.
Editor: Abdul Haris