Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 4 Klub Super League Tunggak Gaji Pemain, Nilainya Tembus Rp4,3 Miliar
Advertisement . Scroll to see content

Persiapan Lanjutan Liga 1 2020, PT LIB Temui Kapolda DIY

Selasa, 28 Juli 2020 - 23:00:00 WIB
Persiapan Lanjutan Liga 1 2020, PT LIB Temui Kapolda DIY
PT Liga Indonesia Baru menemui Kapolda DI Yogyakarta di kantor Mapolda DIY di bilangan Condong Catur, Sleman, Selasa (28/7/2020). (Foto: Media LIB)
Advertisement . Scroll to see content

YOGYAKARTA, iNews.idPT Liga Indonesia Baru (LIB) terus mematangkan persiapan menggelar kembali lanjutan Liga 1 2020. Salah satunya menggelar pertemuan dengan Muspida DI Yogyakarta (DIY), salah satu kota yang dipilih beberapa klub menjadi homebase.

Dari hasil pendaftaran sementara, ada enam tim yang memilih bermarkas di DIY, yakni PSM Makassar, Bali United, Persija Jakarta, Persiraja Banda Aceh, Borneo FC, dan PSS Sleman.

Untuk itulah PT LIB bergerak cepat bertemu pemangku daerah tersebut setelah pekan lalu melakukan verifikasi di Stadion Sultan Agung (Bantul) dan Stadion Maguwoharjo (Sleman).

Selasa (28/7/2020), Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita, beserta Direktur Operasional Irjen. Pol (P) Drs. Sudjarno bertemu dengan Kapolda DIY, Irjen. Pol. Drs. Asep Suhendar, M.Si di kantor Mapolda DIY di bilangan Condong Catur, Sleman.

Dalam pertemuan tersebut, Sudjarno menjelaskan panjang lebar tentang rencana lanjutan kompetisi, mulai dari penjadwalan, jumlah kontestan tim yang rencananya memilih homebase di Yogyakarta, pertandingan yang digelar tanpa penonton, sampai dengan protokoler kesehatan yang akan dilaksanakan secara detail dan ketat.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut