Sindir PSG, Jurgen Klopp Sebut Kehadiran Lionel Messi Bukan Jaminan Kemenangan
“Tidak terlalu menyenangkan ketika Anda memiliki 40 pemain dan 22 dari mereka tidak dalam mood yang baik setiap akhir pekan. Bagi kami, semua pemain memiliki hak untuk hidup dan merasa puas. Tetapi mendatangkan semua pemain (bintang) itu tidak masuk akal,” ucapnya lagi.
Klopp menilai andai PSG tak bisa memaksimalkan Messi, maka pemain berjulukan La Pulga itu takkan bisa memberikan jaminan kemenangan. Untuk memperkuat pendapatnya itu, Klopp pun mengambil contoh hasil laga PSG melawan Brest di matchday ketiga Liga Prancis 2021/2022 pada Sabtu (21/8/2021).
Klopp menyebut jika melihat skuad Brest versus PSG, maka seharusnya skuad asuhan Pochettino itu bisa menang dengan skor 8-0. Namun, kenyataannya PSG hanya sanggup menang 4-2.
“PSG melawan Brest berakhir 4-2. Jika Anda melihat nama-nama penggawa PSG, Anda akan mengira laga akan berakhir 8-0. Namun skor akhirnya justru menjadi 4-2. Hal yang menyenangkan tentang sepak bola adalah tidak ada yang tahu sebelumnya siapa yang akan menang,” ujar eks pelatih Borussia Dortmund itu.
“Sulit untuk dibayangkan (saat melihat Messi pergi dari Barcelona). Namun Barcelona saat ini sedang mengalami masalah keuangan di masa lalu. Tapi karena warnanya sama-sama biru dan merah, maka seharusnya hal itu bukan masalah,” tutupnya.
Editor: Dimas Wahyu Indrajaya