Hubungan Memanas, Apple Alihkan Produksi iPhone dari China ke India
Senin, 11 Desember 2023 - 17:14:00 WIB
Selain itu, laporan menunjukkan adanya rencana membangun pabrik besar lainnya, yang semakin memperkuat peran India dalam jaringan produksi global Apple. Pergeseran ini memberikan banyak manfaat bagi Apple dan India.
Bagi Apple, ini mengurangi ketergantungan pada satu sumber produksi, sehingga mengurangi potensi gangguan dan risiko geopolitik. Selain itu, biaya tenaga kerja lebih rendah di India dapat meningkatkan efisiensi produksi.
Sementara bagi India, masuknya produksi Apple berarti penciptaan lapangan kerja dan pertumbuhan ekonomi yang signifikan. Ini memperkuat sektor manufaktur di negara tersebut.
Editor: Dani M Dahwilani