Begini Cara Game PUBG Mobile Rayakan Kemerdekaan RI

Program #74MERDEKADINNER ini dilaksanakan dalam berbagai rangkaian acara. Pertama, Influencer Grand Prix. Total 25 influencer akan berpartisipasi dalam lomba balap mobil bergaya grand prix dalam in-game PUBG Mobile. Seluruh influencer akan dibagi menjadi 10 tim untuk bertanding. Menariknya, influencer yang memenangi perlombaan ini akan menyumbangkan 100 persen dari total hadiah yang diperoleh.
Tidak hanya adu ketangkasan, mereka sekaligus mendukung aktivitas sosial berupa penggalangan dana ke Yayasan Veteran Indonesia. Event ini berlangsung pada 17 Agustus 2019, pukul 18.30 WIB.
Kedua, Merah Putih Showdown. Event ini dilaksanakan berselang satu jam dari event sebelumnya, tepat pada 17 Agustus 2019, pukul 19.30 WIB. Pada kegiatan ini, PUBG Mobile mengadu dua tim PUBG Mobile terbaik Indonesia, Bigetron Esport dan Evos Esport, dalam sebuah turnamen. Di ma a terdapat Tim Merah yang akan diwakili Bigetron Esport dan Tim Putih yang akan diisi oleh Evos Esport.
Duel legendaris ini akan merebutkan total hadiah Rp30 juta, yang setengahnya juga akan disumbangkan ke Yayasan Sahabat Veteran Indonesia.
Ketiga, Community Battle Cup. Event ini khusus untuk menyatukan komunitas player PUBG Mobile di Indonesia untuk ikut serta dalam turnamen dan memiliki kesempatan bermain bersama tim sport Indonesia. Para pemain memiliki kesempatan untuk berhadapan dengan #TeamMerah dan #TeamPutih saat grand final. Total hadiahnya Rp34 juta, sama seperti event sebelumnya, bagi tim yang memenangi Community Battle Cup, akan menyumbangkan separuh hadiahnya ke Yayasan Sahabat Veteran Indonesia.