Ini Permintaan Khusus Mendikbud Nadiem dan Menkominfo Johnny kepada Google Indonesia
JAKARTA, iNews.id - Google menggelar event bertajuk Google for Indonesia hari ini, Rabu (20/11/2019). Event ini dihadiri oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim.
Dalam sambutannya, Nadiem Makarim menyoroti pedidikan digital Indonesia untuk membangun sumber daya manusia (SDM) yang unggul. Secara khusus Nadiem meminta kepada Google untuk menjadikan Indonesia sebagai prioritas mereka.
“Saya minta dari Google satu hal adalah tolong Google dan perusahaan lainnya menjadikan Indonesia prioritas nomor satu di dunia,” kata Nadiem di atas panggung Google for Indonesia di Raffles Hotel, Kuningan, Jakarta, Rabu (20/11/2019).
Ya, Google mempunyai program pendidikan terstruktur yang bertujuan menghasilkan tenaga teknis berkaliber tinggi bagi para startup dan perusahaan teknologi kelas dunia yang ada di Indonsia bernama Bangkit. Program ini bertujuan secara terukur memajukan ekosistem teknologi di Tanah Air dan mendukung visi menjadikan Indonesia kekuatan ekonomi digital terbesar di Asia Tenggara.
Google mendesain program Bangkit bersama Gojek, Tokopedia, dan Traveloka untuk melantik 300 developer yang berkualifikasi tinggi dengan keahlian machine learning hingga musim panas 2020. Namun, Nadiem berharap jumlah tersebut bisa lebih lagi.
“Mohon dari pihak Google untuk bekerja sama sangat intensif dengan pemerintah. Pemerintah komit untuk mendorong 100 persen ini. Tapi tolong skalanya jangan yang kecil-kecil. Kalau ini 300 anak, coba kita pikir bersama bagaimana program Bangkit ini bisa untuk 300 ribu anak. Jangan bilang nggak possible dulu,” ujar Nadiem di panggung Google for Indonesia.
Selain Nadiem, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate juga hadir di Google for Indonesia. Dalam event ini, dia juga mengutarakan permintaan khusus ke Google. Menkominfo Johnny G Plate meminta Google menyiapkan data center.
“Mari bersama pastikan Indonesia mempunyai data center yang terintegrasi. Memastikan kedaulatan data tidak cuma untuk bangsa, tapi umat manusia secara global,” ujarnya.
Seperti diketahui, Google mengadakan Google for Indonesia keempat di daerah Kuningan, Jakarta. Lewat event ini, perusahaan teknologi asal Amerika Serikat (AS) ini mengumumkan program dan produk baru untuk membantu orang Indonesia maju sama-sama.
Editor: Tuty Ocktaviany