Perjalanan Hidup John McAfee, Pencipta Antivirus yang Ditemukan Meninggal di Penjara
Penawaran tersebut akhirnya tersedia sebagai aplikasi Android di Google Play. Sekitar waktu yang sama, McAfee menjadi terbebani dalam serangkaian tuntutan hukum. Salah satunya, dia dicurigai atas pembunuhan pada 2012 terhadap tetangganya di Belize.
McAfee juga dilaporkan tinggal dan tidur dengan seorang gadis berusia 17 tahun dalam minggu-minggu menjelang pembunuhan Belize 2012 yang didakwakan kepadanya.
McAfee ditangkap pada Oktober di bandara Barcelona setelah perburuan internasional akhirnya mendekatinya. Dia telah berjuang melawan ekstradisi sejak itu.
Pada Rabu, Reuters melaporkan ekstradisi yang dicari AS telah disetujui oleh pengadilan tinggi di Spanyol. Keputusan itu mengisyaratkan dia kemungkinan akan kalah dalam perjuangannya untuk menghindari jaksa AS.
Editor: Dini Listiyani