TikTok Di-banned, Warga Amerika Protes Beralih ke RedNote, Aplikasi Apa Itu?
Salah satu perbedaan mencolok antara RedNote dan TikTok terletak pada algoritma dan fungsionalitasnya. RedNote lebih fokus pada minat pengguna dari siapa yang mereka ikuti.
Algoritma ini dianggap mendukung konten yang lebih orisinal dan mengurangi dominasi influencer besar. Sementara TikTok, yang dimiliki ByteDance lebih ditujukan untuk audiens global dan memiliki algoritma lebih berbasis pada tren dan followers.
Selain RedNote, terdapat sejumlah aplikasi yang mengalami peningkatan unduhan, seperti Lemon8. Aplikasi ini menawarkan fungsi berbagi video seperti TikTok, namun dengan desain yang terinspirasi dari Instagram dan Pinterest.
Meskipun demikian, belum jelas apakah undang-undang yang berpotensi melarang TikTok juga akan memengaruhi Lemon8 dan RedNote di masa depan.
Editor: Dani M Dahwilani