Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : WhatsApp Hadirkan 6 Fitur Baru untuk iOS dan Android, Ada Live Photo
Advertisement . Scroll to see content

WhatsApp Tak Batasi Fungsi Aplikasi untuk Pengguna yang Tolak Kebijakan Privasi Baru

Sabtu, 29 Mei 2021 - 10:13:00 WIB
WhatsApp Tak Batasi Fungsi Aplikasi untuk Pengguna yang Tolak Kebijakan Privasi Baru
WhatsApp (Foto: Unsplash)
Advertisement . Scroll to see content

SAN FRANCISCO, iNews.id - WhatsApp telah mendapatkan banyak kritik karena kebijakan privasi baru mereka. Kini, perusahaan mempertimbangkan kembali keputusannya terkait pengguna akan kehilangan fitur saat tidak menerima pembaruan kebijakan.

Dalam pernyataan kepada The Verge, juru bicara WhatsApp menyebutkan perusahaan memutuskan untuk tidak membatasi fungsi aplikasi bagi orang-orang yang tak menerima kebijakan privasi baru. Keputusan ini diambil usai berdiskousi dengan pihak berwenang dan pakar privasi. 

WhatsApp mengatakan ini adalah rencana yang bergerak maju tanpa batas waktu dan tidak menyebutkan apakah masih ada kemungkinan untuk sekali lagi memaksa pengguna menerima pembaruan, sebagaimana dikutip dari 9to5Mac, Sabtu (29/5/2021).

"Mengingat diskusi baru-baru ini dengan berbagai otoritas dan pakar privasi, kami ingin menjelaskan bahwa kami tidak akan membatasi fungsionalitas cara kerja WhatsApp bagi mereka yang belum menerima pembaruan," kata juru bicara WhatsApp dalam sebuah pernyataan kepada The Verge. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut