Menjelajahi Pulau Awan di Inggris, Pemandangannya Cantik Alami
JAKARTA, iNews.id - Pemandangan indah di Inggris yang memesona, selalu menjadi incaran wisatawan. Mulai dari gunung, danau, bangunan bersejarah, selalu membuat kagum turis yang datang.
Bagi Anda yang menyukai pemandangan alam natural, The Isle of Skye adalah jawabannya. Wisatawan bisa memandang panorama dengan hamparan rumput liar. Keindahan awannya pun tidak tertandingi.
Tak hanya The Isle of Skye, di Inggris, ada beberapa tempat destinasi wisata lainnya yang bisa dijadikan daftar untuk berlibur Anda. Apa saja? Berikut rangkumannya, seperti dikutip iNews dari Ytravel, Kamis (16/11/2017).
The Isle of Skye

Nama Isle of Skye berasal dari bahasa Norse, yang berarti pulau awan. Di sana, terdapat padang rumput yang dibelah aspal dengan pemandangan pegunungan. Pemandangan indah ini hanya dipenuhi pegunungan dan padang rumput. Tak ada bangunan di sekitar, Anda hanya bisa melihat pemandangan awan yang tampak jelas dari langit.
Mulai dari Selatan Inggris hingga ke pantai barat laut Skotlandia, hanya terlihat rumput liar. Setelah sampai di sana, jangan lupa berhenti ke istana Eileen Donan. Skye adalah tempat magis dengan pemandangan alam liar.