5 Minuman Sehat Bisa Bantu Turunkan Demam, Ada Kelapa hingga Lemon
JAKARTA, iNews.id - Di masa cuaca yang tidak menentu berbagai penyakit bisa saja datang. Maka itu dibutuhkan daya tahan tubuh yang kuat untuk tetap bugar.
Namun, jika sudah mengalami Demam dan pusing, ada baiknya untuk segera beristirahat. Tentunya dibarengi dengan mengonsumsi minuman sehat.
Demam biasanya memiliki gejala seperti pusing dan panas. Rasa pusing ini timbul ketika otak tidak mendapat pasokan darah yang cukup. Hal tersebut dapat terjadi jika Anda mengalami penurunan tekanan darah secara tiba-tiba. Tubuh mengalami dehidrasi akibat muntah, diare, demam, atau kondisi lainnya.
Jika Anda mengalami kondisi seperti ini, ada beberapa minuman penurunan panas, yang dapat dicoba di rumah dikutip dari Wellness Munch. Mau tahu apa saja? Berikut ulasannya dirangkum pada Jumat (16/6/2023).