Angka Positif Covid-19 Tinggi, Ini Resep Sayuran Sehat untuk Penangkal Virus
3. Sup tomat
Ada alasan tersendiri mengapa tomat masuk ke dalam buah atau sayur yang kaya manfaat. Tomat mengandung banyak vitamin C serta vitamin A, untuk mencegah masuknya virus ke dalam tubuh.
Bahan-bahan:
Bahan saus tomat:
- 8 tomat
- 1 bawang bombai
- 1 paprika merah
- 5 siung bawang putih
Bahan yang dipotong:
- 1 bawang bombai
- 5 siung bawang putih dicincang
- 6 siung bawang merah diiris
- 1 bawang pre
- 1 seledri
- Garam himalayan
- Coconut sugar
- Merica
- Kuah kaldu sapi
- 1 kg daging kisi kembang
- Butter gluten free
- Olive oil
- Basil
Cara membuat:
1. Potong-potong semua bahan untuk saus tomat. Rebus di panci semua bahan saos tomat tanpa air sampai keluar airnya, tutup panci dan aduk sesekali kemudian biarkan supaya agak dingin. Blender hingga halus.
2. Potong-potong bahan yang lain untuk ditumis. Tumis butter dan olive oil kemudian tumis semua bahan potong, lalu masukkan daging yang sudah diempukkan beserta kaldunya.
3. Masukkan tomatnya beri garam, coconut sugar, basil dan masukkan seledrinya. Tunggu hingga matang. Sajikan.