Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Li Lian Park Hyatt Hadirkan Kuliner Khas Kanton Menggugah Selera, Wajib Dicoba!
Advertisement . Scroll to see content
Advertisement . Scroll to see content

Bahan:

250 gr tepung cakra
50 gr tepung terigu
20 gr bubuk susu full cream
30 gr gula pasir
40 gr margarin
1 sdt ragi
1 butir telur
100-120 ml susu cair dingin (tergantung telur gede atau kecil)
1/4 sdt garam

Toping :

Potongan dada ayam
Jamur cincang
Saus tomat
Madu
Keju mozarela
Bawang putih cincang halus

Cara Membuat:

1. Aduk semua bahan kering sampai menyatu, tuang telur, lalu susu cair.
2. Mixer setengah kalis, tuang margarin dan masukkan garam.
3. Mixer sampai kalis elastis. Diamkan sampai mengembang lebih kurang 1 jam tergantung suhu ruang.
4. Kempeskan adonan, timbang 200gr bulatkan.
5. Diamkam 15 menit, gilas dan balik bagian yang digilas jadi di bawah biar permukaan mulus. Lalu tata di dalam loyang tusuk-tusuk pakai garpu.
6. Diamkan sampai mengembang lebih kurang 30 menit tergantung suhu ruang lalu beri saus dan toping lainnya.
7. Panggang 180c api atas bawah 20 menit tergantung oven masing-masing.
8. Sebelum panggang, oles pakai susu cair.
Setelah matang oles pakai butter/mentega.

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut