Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Anak-Anak Perlu Tahu Cara Deteksi Dini Diabetes, Biar Tidak Jajan Sembarangan!
Advertisement . Scroll to see content

Tips Menjaga Gula Darah bagi Penderita Diabetes Selama Puasa

Sabtu, 17 April 2021 - 23:08:00 WIB
Tips Menjaga Gula Darah bagi Penderita Diabetes Selama Puasa
Menjaga pola makan bagi pasien diabetes selama puasa (Foto: Medical news today)
Advertisement . Scroll to see content

Dokter Diane menambahkan, selama puasa hal penting yang tepat dilakukan adalah harus diiringi dengan mengikuti pola makan seimbang dan prinsip 3J, yaitu menghitung jumlah kalori ideal yang harus dikonsumsi tubuh, kemudian harus memerhatikan jenis, serta jumlah makanan yang dikonsumsi.

"Untuk itu harus bisa mengatur porsi makan pada saat berpuasa agar kadar gula darah tetap terjaga," kata dr Diane.

Dia menambahkan, pengaturan porsi makan tentunya sangat memengaruhi perubahan gula darah dalam tubuh. Adapun jenis makanan sehat yang ideal adalah mengandung 45 - 65 persen karbohidrat, 10 - 20 persen protein, lemak 20 - 25 persen, serta vitamin dan mineral yang penting untuk sistem imun.

Melakui edukasi ini, dr Diane mengingatkan pasien diabetes untuk menghindari makanan dan minuman manis yang mengandung gula. Ini merupakan hal penting yang harus dilakukan termasuk membatasi konsumsi gula per hari dengan 50 gram atau sebanyak 4 sendok makan yang disesuaikan jadwal. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut