STOCKHOLM, iNews.id - Stockholm International Peace Research Institute (SIPRI) melaporkan sejumlah negara mengalami peningkatan anggaran militer terbesar pada tahun 2022.
Adapun total pengeluaran militer global meningkat sebesar 3,7 persen secara riil pada tahun 2022, mencapai angka tertinggi baru sebesar 2.240 miliar dolar AS atau sekitar Rp33.467 triliun.
Tiga negara dengan belanja militer terbesar sepanjang 2022 adalah Amerika Serikat (AS), China, dan Rusia, yang menyumbang 56 persen dari total pengeluaran militer dunia.
Pengeluaran militer di Eropa juga mengalami peningkatan paling tajam dalam 30 tahun, didorong oleh perang Rusia-Ukraina, meningkat sekitar 13 persen.
Tingkat pengeluaran militer perang dingin kembali ke Eropa Tengah dan Barat Pengeluaran militer oleh negara-negara di Eropa Tengah dan Barat mencapai 345 miliar dolar AS atau sekitar Rp5.154 triliun pada 2022.