Menparekraf Dorong Santri Ciptakan Lapangan Kerja Melalui Santripreneur

Eka Setiawan
Menparekraf, Sandiaga Uno, saat kegiatan Launching Santripreneur di Pondok Pesantren Fadhlul Fadhlan, Kecamatan Mijen, Kota Semarang, Sabtu (4/11/2023). (Foto: istimewa)

SEMARANG, iNews.id – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, mendorong para santri menciptakan lapangan kerja melalui program santri berwirausaha atau santripreneur

Pernyataan itu, disampaikan Menparekraf usai kegiatan Launching Santripreneur dan Pengukuhan DPAC Forum Komunikasi Pondok Pesantren se-Kota Semarang di Pondok Pesantren Fadhlul Fadhlan, Kecamatan Mijen, Kota Semarang, Sabtu (4/11/2023).

Menurut Sandiaga, santripreneur menjadi salah satu program andalan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) untuk meningkatkan perekonomian dan membuka lapangan kerja. 

"Santripreneur potensial digarap mengingat saat ini ada sekira 5 juta santri yang tersebar di 28.000 pesantren di Indonesia. Namun, belum semuanya mau menjadi santripreneur,” ungkap Sandiaga. 

Padahal saat ini, infrastruktur digital di Indonesia sudah baik dan akan terus ditingkatkan. Secara data lebih dari 133 persen populasi di Indonesia sudah menggunakan perangkat telekomunikasi berbasis digital. 

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Nasional
4 hari lalu

Sandiaga Uno: Indonesia Punya Peluang Percepat Pertumbuhan Ekonomi

Nasional
7 hari lalu

Sandiaga Uno Bicara Bisnis Masa Depan: Green Economy Ciptakan Green Job

Nasional
1 bulan lalu

Sandiaga Uno: Desa EMAS Dorong Kebangkitan UMKM, Perluas Skala Usaha

Nasional
3 bulan lalu

Sandiaga Uno Resmikan Kantor Baru RSK, Dorong Anak Muda Jadi Pencipta Lapangan Kerja

Nasional
4 bulan lalu

Mahasiswa Sains Komunikasi MNC University Dalami Strategi Konten Digital Bersama Praktisi Industri

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal