Pengusaha Muda Ini Mampu Raup Rp20 Juta per Bulan dari Jualan Bunga Anggrek

Dinar Fitra Maghiszha
Pengusaha muda sekaligus pemilik Setangkai Orchid Aditya Fauzi mampu meraup omset Rp20 juta dari berjualan tanaman Anggrek. (Foto: YouTube CapCapung)

JAKARTA, iNews.id - Pengusaha muda bernama Aditya Fauzi menjadikan bisnis pertanian menjadi ladang bisnis. Pria pemilik Setangkai Orchid ini mampu meraup omzet Rp20 juta per bulan dari berjualan tanaman Anggrek.

Berawal dari keresahannya tak mampu aktif sejak mahasiswa, Aditya memilih kegiatan produktif dengan melakukan dropshipper alias orang yang menjual produk dari pemasok ke pelanggan, tanpa harus memiliki barang atau membutuhkan modal.

"Makanya saya jualan tanaman Anggrek. Ini gak semua orang kepikiran ide kayak gini. Kalau misal sepatu, tas, baju, dan lain-lain kan sudah mainstrem," ujarnya dikutip dari YouTube CapCapung, Kamis (13/7/2023).

Memulai dengan hasil dropshipping, Aditya mengeluarkan uang Rp30 juta untuk memulai kebun Anggreknya sendiri. Sayangnya, dengan tidak dibekali pengetahuan pertanian, 80 persen tanamannya mati.

Alih-alih mengganti bisnis lainnya, pria ini justru penasaran dan mencari tahu untuk kemudian membudidayakan tanaman yang tersisa. Perlahan namun pasti, dia mencoba bertahan dengan uang seadanya untuk kemudian mengelola sisa Anggrek yang masih hidup.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Belanja
18 jam lalu

Digitalisasi Operasional Bantu E-Commerce Tumbuh Lebih Tangguh, Ini Alasannya! 

Internet
20 jam lalu

Hari Ini Terakhir! Pengguna X Wajib Daftar Ulang atau Akun Dikunci

Nasional
23 jam lalu

Sandiaga Uno Tingkatkan Omzet Usaha hingga Rp33 Juta dalam 2 Hari, Begini Caranya

Nasional
2 hari lalu

MNC University Ajak Anggota PMR Gunakan Medsos secara Positif di Pelatihan Literasi Digital

Nasional
1 hari lalu

23 Link Twibbon Hari Pahlawan 2025 untuk Caption di Media Sosial

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal