JAKARTA, iNews.id - Direktur Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Arif Toha mengatakan, pembangunan Pelabuhan Laut Sanur hampir selesai. Progresnya saat ini sudah mencapai 94,13 persen.
"Jadi bisa dikatakan proyek pembangunan Pelabuhan Laut Sanur mengalami kemajuan signifikan dari target 91,46 persen," kata dia dalam keteranganya, dikutip Jumat (7/10/2022).
Adapun progres lingkup pekerjaan Pelabuhan Laut Sanur, yaitu pekerjaan persiapan mencapai 93,25 persen, breakwater 1 (sisi selatan) 99,34 persen, breakwater 2 (sisi utara) 100 persen, pengerukan 74,17 persen, talud 98,4 persen, area pengembangan 98,87 persen. Sementara dermaga apung 96,45 persen, fasilitas darat 70,54 persen, sistem manajemen keselamatan konstruksi (SMKK) 82,68 persen, lain-lain 81,32 persen.
Dia mengatakan, uji coba sandar kapal di dermaga apung Pelabuhan Laut Sanur pada 22 September 2022 lalu berjalan sukses dan lancar. Dalam uji coba tersebut, dilakukan oleh kapal KM. EL REY DE REYES dengan total penumpang naik sebanyak 45 wisatawan asing dengan tujuan Pulau Nusa Penida.
Dia menjelaskan, Pelabuhan Laut Sanur sebagai upaya pemerintah untuk mempermudah pergerakan wisatawan di Bali. Selain itu, juga untuk mendukung perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi G20 sehingga para delegasi dapat menggunakan untuk melakukan kunjungan wisata.