Garuda Dapat Keringanan Restrukturisasi Utang dari 11 Kreditor, Ini Rinciannya

Aditya Pratama
Garuda dapat keringanan restrukturisasi utang dari 11 kreditor, ini rinciannya. (Foto: Okezone)

JAKARTA, iNews.id - PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) berupaya melakukan restrukturisasi utang sepanjang 2021. Hingga saat ini sudah ada 11 entitas yang memberikan keringanan restrukturisasi utang kepada perseroan.

Dikutip dari keterbukaan informasi BEI, Kamis (2/9/2021), manajemen Garuda Indonesia mengungkapkan, 11 entitas itu terdiri dari tujuh perbankan dan empat nonperbankan.

Berikut ini, 11 entitas yang memberikan keringanan kepada Garuda Indonesia:

1. Bank Rakyat Indonesia (BRI)

GIAA mendapatkan restrukturisasi kredit dari BRI dengan penandatanganan perjanjian kredit restrukturisasi tanggal 29 Juni 2021. Perseroan mendapatkan penangguhan pokok dan bunga sampai dengan 29 Juni 2022.

2. Bank Mandiri 

Selanjutnya, Perseroan melakukan penandatanganan perjanjian kredit restrukturisasi 22 Juni 2021 dengan Bank Mandiri dengan penangguhan pokok dan bunga sampai dengan 22 Juni 2022.

3. Bank Negara Indonesia (BNI)

GIAA melakukan penandatanganan perjanjian kredit restrukturisasi 22 Juni 2021 dengan BNI dengan penangguhan pokok dan bunga sampai dengan 22 Juni 2022.

4. Bank Panin

Perseroan melakukan perubahan jatuh tempo pembayaran pokok dan bunga sejak 11 Juni 2021 dengan Bank Panin. GIAA mendapatkan penangguhan pokok dan bunga sampai dengan 24 Februari 2022.

5. Bank ICBC

GIAA melakukan penandatanganan perubahan jatuh tempo atas pembayaran pokok dan bunga sejak 16 Juni 2021 dengan Bank ICBC. Perseroan mendapatkan penangguhan pokok dan bunga sampai dengan 31 Maret 2022.

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Bisnis
11 hari lalu

Komisaris Utama Pertamina Patra Niaga Tinjau SPBU Sepaku, Pastikan Kualitas BBM Terjaga

Bisnis
4 jam lalu

Bank Mandiri Gandeng IKA UII Terbitkan Kartu Debit Co-Brand, Perkuat Inklusi Keuangan

Nasional
16 jam lalu

Daftar Harga BBM Pertamina 10 November 2025, Lengkap di Seluruh Indonesia

Nasional
2 hari lalu

Terminal 1C Bandara Soetta Siap Beroperasi 12 November, Mampu Layani 10 Juta Penumpang

Nasional
2 hari lalu

Daftar Harga BBM Pertamina 9 November 2025, Lengkap Pertalite hingga Pertamax

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal