Gunung Dukono Kembali Erupsi, Wings Air Batalkan Penerbangan di Maluku Utara

Rahmat Fiansyah
Pesawat Wings Air. (Foto: ilustrasi/Ant)

TERNATE, iNews.id - Wings Air membatalkan penerbangan (cancel flight) di Maluku Utara menyusul erupsi yang terjadi di Gunung Dukono, Halmahera Utara. Langkah itu diambil untuk keselamatan dan keamanan penerbangan.

Corporate Communications Strategic Wings Air, Danang Mandala Prihantoro mengatakan, pembatalan tersebut untuk mengikuti keputusan penutupan Bandara Leo Wattimena, Morotai dengan NOTAM nomor C5388-19 NOTAMR C5387-19. Bandara tersebut ditutup sejak 24 Juni pukul 08:55 WIT hingga 26 Juni pukul 09:00 WIT.

"Material abu vulkanik dapat merusak pesawat, sehingga membahayakan penerbangan," kata dia melalui keterangan tertulis, Selasa (25/6/2019).

Danang mengatakan, penerbangan yang dibatalkan mencakup rute Ternate (Bandara Sultan Babullah) menuju Morotai (Bandara Leo Wattimena) dengan nomor IW-1172. Pembatalan juga mencakup rute sebaliknya dengan nomor IW-1171.

"Wings Air sudah menginformasikan kepada seluruh pelanggan yang terganggu perjalanannya dan akan memperbarui sesuai perkembangan terkini," ucap dia.

Editor : Rahmat Fiansyah
Artikel Terkait
Nasional
9 bulan lalu

Gunung Dukono di Maluku Utara Meletus, Semburkan Abu Vulkanik hingga 1.000 Meter

Bisnis
2 tahun lalu

Kemenhub Pastikan Kabar Pesawat Wings Air Jatuh di NTT Hoaks

Nasional
2 tahun lalu

Gunung Dukono Halmahera Utara Erupsi Pagi Ini, Letusan 700 Meter di Atas Puncak 

Bisnis
3 tahun lalu

Lion Air dan Wings Air Masuk Daftar Maskapai dengan Layanan Terburuk di Dunia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal