Kendalikan Banjir Jakarta, Pembangunan Bendungan Ciawi dan Sukamahi Tuntas 2021

Aditya Pratama
Ilustrasi pembangunan bendungan. (Foto: Ist)

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) optimistis pembangunan Bendungan Ciawi dan Bendungan Sukamahi, Jawa Barat rampung pada tahun depan. Bendungan tersebut dibangun untuk pengendalian banjir di Jakarta dan sekitarnya.

"Sebagai bendungan kering maka pengoperasiannya akan berbeda dengan bendungan lain, dimana kedua bendungan ini baru akan digenangi air pada musim hujan. Sementara pada musim kemarau, bendungan ini kering," ujar Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dalam keterangannya, di Jakarta, Minggu (6/12/2020).

Basuki mengatakan, bendungan kering (dry dam) di Ciawi dan Sukamahi itu merupakan pertama kali dibangun di Indonesia. Kedua bendungan ini bukan untuk keperluan irigasi atau air baku, namun meningkatkan kapasitas pengendalian banjir.

Sebagai upaya pemerintah dalam mengurangi kerentanan kawasan metropolitan Jakarta dari bencana banjir, Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Ciliwung-Cisadane Kementerian PUPR membangun dua bendungan di Kabupaten Bogor, Jawa Barat itu.'

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Nasional
15 hari lalu

Investor Arab Minati Proyek Air di Indonesia, bakal Cek Pembangunan Bendungan

Nasional
1 bulan lalu

Basuki Lapor Progres IKN ke Istana, Persiapan Jadi Ibu Kota Politik 2028

Nasional
1 bulan lalu

Kementerian PU Targetkan 15 Bendungan Rampung hingga 2029

Buletin
3 bulan lalu

Viral Anggota DPRD Palembang Baku Hantam dengan ASN PUPR

Nasional
3 bulan lalu

Tanpa Kehadiran Pejabat Pusat, Upacara HUT ke-80 RI di IKN Tetap Khidmat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal