Pandemi Virus Korona, Mentan Syahrul Yasin Limpo Jamin Stok 11 Bahan Pokok

Djairan
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo. (Foto: iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo memastikan 11 kebutuhan pokok pangan dalam kondisi aman. Kekhawatiran akan stok pangan menipis hingga harga naik di tengah pandemi virus korona tidak akan terjadi.

"Saya tegaskan Kementan mengawal dengan ketat pasokan dan stok pangan. Masyarakat mohon agar tenang dan tidak perlu resah. Pasokan dan stoknya ada. Hitungan kami hingga Agustus masih cukup," kata Syahrul di ruang kerjanya, Jakarta, Senin (16/03/2020).

Ada 11 komoditas pokok yang dikawal, antara lain beras, jagung, bawang merah, bawang putih, cabai besar, cabai rawit, daging sapi/kerbau, daging ayam ras, telur ayam ras, gula pasir, dan minyak goreng.

Syahrul mengatakan, panen raya padi, jagung dan komoditas lainnya masih terus berlangsung hingga beberapa bulan ke depan. Stok akan terus terisi, dan secara simultan mengisi pasar.

Data perkiraan pasokan ketersediaan pangan strategis nasional untuk Maret hingga Agustus 2020 di antaranya stok beras ketersediaanya sebanyak 25.653.591 ton untuk kebutuhan 15.099. 846 ton. Stok jagung sebanyak 13.741.071 ton untuk kebutuhan 9.096.555 ton.

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Nasional
6 hari lalu

Kasus SYL, KPK Periksa Eks Sekjen Kementan Kasdi Subagyono di Lapas Sukamiskin

Internasional
5 bulan lalu

Covid-19 Mulai Renggut Nyawa di India, Hampir 4.000 Orang Terinfeksi

Nasional
6 bulan lalu

KPK Jebloskan Eks Mentan SYL ke Lapas Sukamiskin

Nasional
8 bulan lalu

Ini yang Disita KPK saat Geledah Kantor Visi Law Office terkait Kasus TPPU SYL

Nasional
8 bulan lalu

KPK Panggil Mantan Pegawainya Rasamala Aritonang terkait Kasus TPPU Eks Mentan SYL

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal