6 Cara Alami Meningkatkan Kualitas Sperma dan Kesuburan Pria

Siska Permata Sari
Makanan sehat bisa meningkatkan kualitas dan kesuburan pria. (Foto: Ilustrasi AFP)

2. Olahraga

Salah satu kiat hidup sehat adalah berolahraga dan ini berpengaruh baik untuk kualitas sperma Anda. Berdasarkan studi tahun 2017, melakukan program latihan aerobik 16 minggu setidaknya 50 menit latihan, dapat meningkatkan volume dan konsentrasi sperma pada 45 pria yang tidak aktif dan obesitas.

3. Berhenti merokok

Merokok dan minum-minuman alkohol ternyata dapat berdampak pada kesuburan dan kualitas sperma pria. Sebuah studi 2016 meninjau hasil lebih dari 20 penelitian yang berbeda dengan total hampir 6.000 peserta menemukan merokok secara konsisten mengurangi jumlah sperma. Sejumlah penelitian lain bahkan menyebut, penggunaan obat-obatan seperti alkohol, marijuana, dan kokain dapat mengurangi produksi sperma.

4. Hindari minum obat-obatan tertentu

Jika Anda ingin meningkatkan jumlah sperma, sebisa mungkin hindari dulu obat-obatan dengan resep seperti beberapa antibiotik, anti-androgen, antiperadangan, antipsikotik, kortikosteroid, steroid anabolik, testosteron eksogen dan metadon. Sebab, obat-obatan tersebut bisa mempengaruhi jumlah sperma Anda.

5. Mendapatkan cukup vitamin D

Konsumsi vitamin D dan mengonsumsi makanan atau minuman yang tinggi antioksidan sangat penting sebagai faktor yang bisa meningkatkan jumlah sperma. Sebab, antioksidan merupakan molekul yang membantu menghilangkan dan menonaktifkan radikal bebas dan senyawa lain yang merusak sel serta terbukti membuat jumlah sperma meningkat.

6. Mengonsumsi makanan sehat

Seperti dikatakan sebelumnya, makanan sangat mempengaruhi jumlah sperma dan kesuburan Anda. Bahkan, makanan juga dapat meningkatkan gairah seks Anda di ranjang.

Oleh sebab itu, ada makanan-makanan yang direkomendasikan untuk meningkatkan jumlah sperma. Di antaranya gandum utuh, biji-bijian, ikan salmon, tiram, susu, coklat hitam, bawang putih, pisang, brokoli, ginseng, kunyit, asparagus, bayam dan kale.

Selamat mencoba!

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Seleb
10 jam lalu

Geger! Denny Sumargo Tiba-Tiba Cek Sperma di RS, Kenapa?

All Sport
24 jam lalu

Dari Golf ke Active Wear, Mark & Lona Serius Garap Dunia Olahraga Indonesia

Health
7 hari lalu

Jaga Kesehatan, Ini 4 Rekomendasi Olahraga saat Libur Nataru

Health
15 hari lalu

Manfaat Golf bagi Pria Berusia 58 Tahun, Ini Penjelasannya!

Health
17 hari lalu

Wanita Menopause Disarankan Olahraga Pilates, Ini Kata Dokter!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal