Menurut Dokter Spesialis Telinga, Hidung, Tenggorokan, Kepala, dan Leher RS Pondok Indah - Puri Indah dr Agus Subagio, Sp.THT-BKL, radang amandel adalah infeksi pada tenggorokan yang menyebabkan amandel mengalami pembengkakan.
Radang amandel banyak terjadi pada kelompok usia anak-anak, terutama pada usia 4 hingga 10 tahun. Sebab, amandel yang merupakan salah satu kelenjar getah bening ini punya fungsi penting dalam mencegah infeksi pada anak-anak di masa pertumbuhan.
Penyebab radang amandel bisa karena banyak faktor. Namun, yang paling umum akibat paparan virus atau bakteri, yaitu:
Selain disebabkan oleh infeksi virus atau bakteri, radang amandel juga bisa disebabkan oleh keberadaan biofilm pada lipatan amandel. Biofilm ini merupakan sekumpulan mikroorganisme yang menempel di permukaan tubuh.
Di kasus yang lebih kecil, radang amandel bisa terjadi dipicu oleh faktor genetik. Beberapa anak penderita radang amandel berulang karena memiliki sistem kekebalan tubuh yang lemah akibat kelainan genetik.
Penting bagi orang tua untuk memahami gejala radang amandel pada anak yang ditunjukkan oleh tanda-tanda berikut ini:
"Jika anak mengalami gejala di atas, segera periksakan ke dokter spesialis anak supaya si kecil bisa langsung menerima penanganan yang tepat," saran dr Agus Subagio.
Demikian pembahasan mengenai viral curhatan seorang ibu yang anaknya harus menjalani operasi amandel gegara keseringan makan kulit ayam, pun soal penyebab dan gejala radang amandel yang harus diketahui [para orang tua.