Mayers Briggs Type Indicator merupakan tes psikotes yang paling sering digunakan selama proses seleksi kerja.
Tes ini bisa menilai kepribadian seseorang dalam berbagai aspek, seperti pandangan hidup, ketertarikan, hingga pengambilan keputusan.
Anda akan dikelompokkan pada jenis-jenis MBTI yang sesuai dengan kepribadian Anda, seperti INFJ, INFP, INTJ, atau lainnya.
Tes Dominance, Influence, Steadiness, dan Compliance atau DISC biasanya juga ditambahkan dalam psikotes saat proses seleksi kerja. Tes ini dapat menilai kecenderungan pelamar kerja saat bekerjasama dalam tim dan bekerja secara mandiri.
Jenis-jenis psikotes kerja yang sering muncul saat seleksi perusahaan tersebut bisa jadi juga akan menjadi syarat seleksi pengajuan beasiswa.