Wajib Tahu, Inilah Dampak Tersembunyi dari Pernikahan Anak

Siska Permata Sari
Menteri Yohana Yembise memaparkan soal dampak pernikahan anak. (Foto: iNews.id/Siska Permata Sari)

JAKARTA, iNews.id - Sebuah pernikahan sejatinya dilakukan oleh dua orang yang sudah sama-sama matang secara fisik, emosi, dan mental. Namun, apa jadinya jika pernikahan terjadi pada seorang yang matang dengan anak atau pernikahan antar anak yang kerap terjadi di Indonesia.

Meminjam istilah Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Indonesia (PPPAI) Yohana Yambise, ujung dari pernikahan anak ini adalah "anak yang memiliki anak." Kondisi ini, tentunya bukan peristiwa langka di Indonesia, terutama daerah-daerah yang kurang terpapar informasi dan edukasi terkait pernikahan anak.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) 2017, ada 25,71 persen kasus pernikahan anak di Indonesia. Angka ini meningkat dari 2013, di mana ada 23 persen kasus pernikahan anak. Bahkan dengan angka ini, Indonesia dinobatkan sebagai negara nomor tujuh di dunia dengan tingginya kasus pernikahan anak.

Menteri PPPAI Yohana Yambise mengatakan, banyak faktor yang melatarbelakangi terjadinya pernikahan pada anak, terutama di Indonesia. Di antaranya saja, faktor ekonomi keluarga, edukasi atau pendidikan hingga faktor-faktor, seperti tradisi dan budaya di daerah-daerah tertentu.

Lalu, bagaimana dengan dampak? Deputi Bidang Tumbuh Kembang Anak Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) Lenny N. Rosalin memaparkan, banyak dampak tersembunyi di balik pernikahan anak.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Nasional
5 bulan lalu

Ini Hasil Koordinasi KPK-Kementerian PU soal Dugaan Gratifikasi Pernikahan Anak Pejabat

Muslim
6 bulan lalu

Doa agar Hubungan Langgeng dan Harmonis bagi Muslim, Teks Arab, Latin, & Artinya

Internasional
9 bulan lalu

Irak Sahkan UU Baru, Anak Perempuan Usia 9 Tahun Bisa Menikah

Religi
1 tahun lalu

Cahaya Hati Indonesia: Kunci Rumah Tangga Harmonis, Jangan Jauh dari Allah SWT

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal