JAKARTA, iNews.id - Mendapatkan tidur yang cukup merupakan salah satu cara menerapkan gaya hidup sehat. Sebab, kurang tidur dapat berdampak pada kesehatan.
Apalagi bagi orang yang berusia di atas 50 tahun, sangat direkomendasikan untuk memiliki kualitas tidur yang baik.
Sebuah studi yang dilakukan PLoS Medicine mengungkap, durasi tidur minimal manusia adalah lima jam dalam sehari. Jika kurang dari itu, maka berpotensi meningkatkan risiko penyakit kronis.
PLoS Medicine meneliti hubungan antara durasi tidur dan beberapa penyakit kronis menggunakan data orang berusia 25 tahun. Kesehatan dan kualitas tidur 8000 pegawai di Inggris diteliti dan ditanya terkait rata-rata durasi tidur setiap harinya.
Beberapa juga mengenakan pelacak tidur menggunakan jam tangan dan memeriksa kondisi kronis. Mulai dari diabetes, kanker, dan penyakit jantung, selama lebih dari dua dekade masa tindak lanjut.