JAKARTA, iNews.id - Hukum tajwid Surat Al Alaq ayat 1-19 menarik diulas karena ada banyak kaidah cara membaca Alquran yang harus diketahui.
Surah al Alaq adalah surah yang ke-96, yaitu setelah surah at-Tīn dan sebelum surah al-Qadr. Surat ini di dalamnya terdapat wahyu yang pertama kali turun yaitu ayat 1-5.
Dilansir dari Buku Quran Hadis Madrasah Ibtidaiyah Kelas VI, Surat AL Alaq ayat 1-5 itu turun bertepatan dengan malam 17 Ramadan. Oleh karena itu pada setiap tanggal 17 Ramadan kita peringati sebagai Nuzulul Qur’an.
Surat Al Alaq termasuk dalam golongan Surat Makkiyah karena semua ayatnya turun di Makkah. Dinamakan al Alaq karena diambil dari ayat kedua. Al Alaq artinya segumpal darah.
Surat Al Alaq ini berisi tentang perintah mempelajari ilmu pengetahuan baik ilmu umum maupun ilmu agama. Selain itu, berisi peringatan kepada Abu Jahal yang pernah melarang Nabi Muhammad Saw untuk melaksanakan shalat.
Dalam Surat Al Alaq ayat 1-19 terdapat banyak hukum tajwid di antaranya Qalqalah Sughra, Qalqalah Kubra, Alif Lam Syamsiyah, Alif Lam Qomariyah, Mad Thabi'i, Mad Jaiz Munfashil, Ikhfa, Ikhfa Syafawi, Idzhar, Idzhar Syafawi, Ghunnah, Iqlab, Mad Layyin, Idgham Bilaghunnah, tafkhim.
1. اِقْرَأْ بِاسْمِ رَبِّكَ الَّذِيْ خَلَقَۚ
Latin: Iqra' bismi rabbikal-lażī khalaq(a).
Artinya: Bacalah dengan (menyebut) nama Tuhanmu yang menciptakan!
اِقْرَأْ : Hukum tajwidnya Qalqalah Sughra alasannya huruf qalqalah Qaf berada di tengah kalimat cara bacanya dipantulkan ringan.
الَّذِيْ خَلَقَۚ : Hukum tajwidnya ada 3. Pertama, Alif Lam Syamsiyah alasannya huruf lam bertemu lam. Cara bacanya masuk ke lam. Kedua, Mad Thabi'i alasannya huruf dzal berharakat kasrah bertemu ya sukun. Cara bacanya dipanjangkan 2 harakat. Ketiga, qalqalah kubra alasannya huruf qalqalah di akhir kalimat diwaqaf. Cara bacanya dipantulkan keras.
2. خَلَقَ الْاِنْسَانَ مِنْ عَلَقٍۚ
Latin: Khalaqal-insāna min ‘alaq(in).
Dia menciptakan manusia dari segumpal darah.
خَلَقَ الْاِنْسَانَ: Hukum tajwidnya ada 3. Pertama, Alif Lam Qomariyah alasannya huruf lam bertemu alif. Cara bacanya idzhar atau lam dibaca jelas. Kedua, Ikhfa alasannya nun sukun bertemu sin. Cara bacanya samar dan dengung serta ditahan. Ketiga, Mad Thabi'i alasannya huruf sin berharakat fathah bertemu alif. Cara bacanya dipanjangkan 2 harakat.
مِنْ عَلَقٍۚ : Hukum tajwidnya ada 2. Pertama, Idzhar alasannya nun sukun bertemu 'ain. Cara bacanya jelas. Kedua, qalqalah kubra alasannya huruf qalqalah di akhir kalimat diwaqaf. Cara bacanya dipantulkan keras.
3. اِقْرَأْ وَرَبُّكَ الْاَكْرَمُۙ
Latin: Iqra' wa rabbukal-akram(u).
Artinya: Bacalah! Tuhanmulah Yang Maha Mulia,
اِقْرَأْ : Hukum tajwidnya Qalqalah Sughra alasannya huruf qalqalah Qaf berada di tengah kalimat cara bacanya dipantulkan ringan.
الْاَكْرَمُۙ : Alif lam qomariyah alasannya huruf lam bertemu alif. Cara bacanya jelas.
4. الَّذِيْ عَلَّمَ بِالْقَلَمِۙ
Latin: Allażī ‘allama bil-qalam(i).
Artinya: yang mengajar (manusia) dengan pena.
الَّذِيْ : Hukum tajwidnya ada 2. Pertama, Alif Lam Syamsiyah alasannya huruf lam bertemu lam. Cara bacanya masuk ke lam. Kedua, Mad Thabi'i alasannya huruf dzal berharakat kasrah bertemu ya sukun. Cara bacanya dipanjangkan 2 harakat.
بِالْقَلَمِۙ : hukum tajwidnya alif lam qomariyah alasannya huruf lam bertemu qaf. Cara bacanya jelas.
5. عَلَّمَ الْاِنْسَانَ مَا لَمْ يَعْلَمْۗ
Latin: ‘Allamal-insāna mā lam ya‘lam.
Artinya: Dia mengajarkan manusia apa yang tidak diketahuinya.
عَلَّمَ الْاِنْسَانَ : Hukum tajwidnya ada 3. Pertama, Alif lam qomariyah alasannya huruf lam bertemu alif. Cara bacanya jelas. Kedua, Ikhfa alasannya huruf nun sukun bertemu sin. Cara bacanya samar dan dengung serta ditahan. Ketiga, Mad Thabi'i alasannya huruf sin bertamu alif. Cara bacanya dipanjangkan 2 harakat.
مَا لَمْ يَعْلَمْۗ : Hukum tajwidnya ada 2. Pertama, Mad thabi'i alasannya huruf mim fathah bertemu alif. Cara bacanya dipanjangkan 2 harakat. Kedua, Idzhar Syafawi alasannya mim sukun bertemu ya. Cara bacanya jelas di bibir.
6. كَلَّآ اِنَّ الْاِنْسَانَ لَيَطْغٰىٓ ۙ
Lain: Kallā innal-insāna layaṭgā.
Artinya: Sekali-kali tidak! Sesungguhnya manusia itu benar-benar melampaui batas
كَلَّآ : Hukum tajwidnya Mad Jaiz Munfashil alasannya huruf mad bertemu hamzah di lain kalimat. Cara bacanya dipanjangkan 2, 4 atau 5 harakat.
اِنَّ الْاِنْسَانَ : Hukum tajwidnya ada 4. Pertama, ghunnah alasannya huruf nun bertasydid. Cara bacanya dengan dengung dan ditahan 3 harakat. Kedua, Alif lam qomariyah alasannya huruf lam bertemu alif. Cara bacanya jelas. Ketiga, ikhfa alasannya nun sukun bertemu sin. Cara bacanya samar dan dengung serta ditahan. Keempat, mad thabi'i alasannya huruf sin bertemu alif.
لَيَطْغٰىٓ : Hukum tajwidnya ada 2. Pertama qalqalah sughra alasannya huruf tha berada di tengah kalimat. Cara bacanya dipantulkan ringan. Kedua, mad jaiz munfashil alasannya huruf mad bertemu hamzah di lain kalimat. Cara bacanya dipanjangkan 2, 4 atau 5 harakat.
7. اَنْ رَّاٰهُ اسْتَغْنٰىۗ
Latin: Ar ra'āhustagnā.
Artinya: ketika melihat dirinya serba berkecukupan.
Hukum tajwidnya ada 3. Pertama, idgham bilaghunnah alasannya nun sukun bertemu ra tasydid. Cara bacanya masuk ke huruf ra dan ditahan. Kedua, Mad Badal alasannya huruf mad bertemu hamzah dalam satu kata. Cara bacanya dipanjangkan 2 harakat. Ketiga, Mad thabi'i alasannya huruf ghain berharakat fathah tegak.
8. اِنَّ اِلٰى رَبِّكَ الرُّجْعٰىۗ
Latin: Inna ilā rabbikar-ruj‘ā.
Artinya: Sesungguhnya hanya kepada Tuhanmulah tempat kembali(-mu).
اِنَّ اِلٰى : Hukum tajwidnya ada 2. Pertama, ghunnah alasannya huruf nun bertasydid. Cara bacanya dengung dan ditahan. Kedua, mad thabi'i alasannya huruf lam berharakat fathah tegak.
رَبِّكَ الرُّجْعٰىۗ: hukum tajwidnya ada 2. Pertama, alif lam syamsiyah alasannya huruf lam bertemu ra. Cara bacanya masuk ke ra. Kedua, mad thabi'i alasannya huruf 'ain berharakat fathah tegak.
9.اَرَاَيْتَ الَّذِيْ يَنْهٰىۙ
Latin: Ara'aital-lażī yanhā.
Artinya: Tahukah kamu tentang orang yang melarang
اَرَاَيْتَ: hukum tajwidnya mad layyin alasannya ya sukun didahului hamzah berharakat fathah. Cara bacanya dipanjangkan 2 harakat.
الَّذِيْ : Hukum tajwidnya ada 2. Pertama, Alif Lam Syamsiyah alasannya huruf lam bertemu lam. Cara bacanya masuk ke lam. Kedua, Mad Thabi'i alasannya huruf dzal berharakat kasrah bertemu ya sukun. Cara bacanya dipanjangkan 2 harakat.
يَنْهٰىۙ : hukum tajwidnya ada 2. Pertama, idzhar alasannya nun sukun bertemu ha berharakat fathah. Cara bacanya jelas. Kedua, mad thabi'i alasannya huruf ha berharakat fathah tegak.
10. عَبْدًا اِذَا صَلّٰىۗ
Latin: ‘Abdan iżā ṣallā.
Artinya: seorang hamba ketika dia melaksanakan salat?
عَبْدًا : hukum tajwidnya idzhar alasannya tanwin bertemu alif. Cara bacanya jelas.
اِذَا صَلّٰىۗ : Hukum tajwidnya ada 2. Pertama, mad thabi'i alasannya huruf dzal berharakat fathah bertemu alif. Kedua, mad thabi'i alasannya huruf dzal berharakat fathah bertemu alif.