Berkat nasihat dan wejangan dari sang ayah, Lyodra berhasil menjadi juara Indonesian Idol X. Lyodra telah menampilkan semua kemampuannya kepada masyarakat Indonesia. Dia telah meyakinkan banyak orang bahwa dirinya pantas menjadi idola Indonesia.
“Lega, bersyukur, dan doa kita diberkati Tuhan. Puas dan bangga. Semua yang terbaik adalah yang terbaik dan terindah ketika Lyodra mendapatkan itu (juara Indonesian Idol X),” ujar Simar.
“Perjuangan kita terbayarkan dengan kemenangan ini. Bangga banget dan mensyukuri. Kangen Lyli (panggilan akrab Lyodra) juga di rumah. Sepi enggak ada dia selama empat bulan. Sekarang rumah sudah mulai ramai,” ucap Natalia menambahkan.
Nah, penasaran ingin tahu siapa lagi figur publik yang akan menjadi bintang tamu selanjutnya? Yuk, tonton Live Chat Plus di RCTI+ setiap Rabu, pukul 19.00 WIB. Jangan lupa juga, ikuti terus beritanya di iNew.id.