Mantan Menteri, Pakar hingga Artis Dihadirkan pada Sidang Selebgram Isa Zega, Ini Kesaksiannya

Avirista Midaada
Pakar informatika dan telematika yang juga mantan Menpora, Roy Suryo dihadirkan kuasa hukum selebgram Isa Zega. (Foto: Avirista)

Sementara saksi ahli yang dihadirkan oleh jaksa yakni Prof Agus Surono selaku Guru Besar Hukum Pidana Universitas Pancasila, yang dihadirkan dalam persidangan memenuhi unsur Pasal 27 B ayat 2 Undang-undang Nomor 1 tahun 2024, tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE). 

"Ancaman menyerang kehormatan atau nama baik orang lain dengan cara menuduhkan suatu hal dengan maksud supaya hal tersebut diketahui umum, sebagaimana diatur dalam Penjelasan Pasal 27B ayat (2) UU 1/2024. Artinya seluruh unsur dakwaan jaksa telah terpenuhi dan tidak menyalahi ketentuan hukum pidana," ujar Prof Agus Surono, secara terpisah di PN Kepanjen, Kabupaten Malang.

Sejauh ini proses persidangan selebgram Isa Zega sudah mendatangkan sejumlah saksi, termasuk Nikita Mirzani, yang tengah ditahan di Rutan Polda Metro Jaya, akibat dugaan pemerasan dan tindak pidana pencucian uang. 

Sebagai informasi, selebgram Isa Zega diseret ke persidangan oleh Shandy Aulia Purnamasari, istri dari Gilang Widya Pramana atau Juragan 99, pengusaha asal Malang atas tuduhan pencemaran nama baik. Isa selama ini sudah bersidang beberapa kali, dengan sidang perdana pada Selasa (25/2/2025) lalu. 

Pada dakwaannya yang dibacakan jaksa penuntut umum (JPU). Dia dijerat dengan pencemaran nama baik kepada Shandy Purnamasari, dan disangkakan Pasal 45 ayat 4 juncto 27 a, atau 45 ayat 10 huruf A juncto 27 b huruf a, tentang pencemaran nama baik.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Nasional
15 jam lalu

Refly Harun: Roy Suryo Cs Tak akan Minta Maaf ke Jokowi

Nasional
11 hari lalu

Kubu Roy Suryo Gaet Rocky Gerung Jadi Ahli Hadapi Kasus Ijazah Jokowi

Nasional
11 hari lalu

Roy Suryo cs Desak Ijazah Jokowi Diuji Labfor Independen, Singgung Kasus Ferdy Sambo

Nasional
11 hari lalu

Roy Suryo cs Datangi Polda Metro, Desak Ijazah Jokowi Diuji Labfor Independen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal