Viral Tasya Farasya dan Ahmad Assegaf Tak Saling Tegur Sapa saat Bertemu di PA Jaksel

Ravie Wardani
Ahmad Assegaf dan Tasya Farasya. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Beauty Influencer Taysa Farasya dan Ahmad Assegaf menghadiri sidang gugatan cerai persada mereka di Pengadilan Agama Jakarta Selatan (PA Jaksel). Ternyata momen canggung di pertemuan mereka. 

Ya, Tasya Farasya dan Ahmad Assegaf tidak saling bertegur sapa saat bertemu di PA Jaksel. Mereka seperti orang asing bagi satu sama lain. Padahal, sebelumnya Tasya dan Ahmad selalu 'nempel' kemana pun mereka pergi. 

Berdasarkan pantauan iNews.id di lokasi, Tasya selaku penggugat hadir lebih dulu ke PA Jaksel didampingi tim kuasa hukum pada pukul 09.34 WIB. Tak lama berselang sekitar pukul 10.00 WIB, Ahmad datang. 

Tasya Farasya di PA Jaksel. (Foto: Ravie Wardani)

Di momen ini, Tasya tampil cantik mengenakan blazer krem dengan rambut ikal yang terurai. Pemilik nama asli Lulu Farasya Teisa itu tak memberikan komentar apa pun sebelum menjalani sidang. Ia hanya mengaku dalam keadaan sehat untuk mengikuti persidangan hari ini. 

"Alhamdulillah sehat," ucap Taysa Farasya singkat di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (24/9/2025). 

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Seleb
2 bulan lalu

Hari Ini Tasya Farasya Jalani Sidang Cerai Perdana di PA Jaksel

Seleb
2 bulan lalu

Posting Video Dirinya saat Menangis, Tasya Farasya Minta Netizen Tak Hujat Rachel Vennya

Seleb
2 bulan lalu

Viral Rachel Vennya Dituduh Pansos gegara Posting Video Tasya Farasya Menangis

Seleb
4 jam lalu

Ammar Zoni Tegaskan Bukan Bandar Narkoba, Klaim Punya Bukti Kuat!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal