Infografis Jenis Pekerjaan yang Banyak Dicari di Era Digitalisasi

Iqbal Dwi Purnama
Infografis jenis pekerjaan yang banyak dicari di era digitalisasi. Desain: Reinaldo

JAKARTA, iNews.id - Sektretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjan (Kemnaker) Anwar Sanusi mengatakan, era digitalisasi membuat perubahan pada kebutuhan tenaga kerja di perusahaan. Pasalnya, pekerjaan yang dilakukan manual dapat digantikan oleh kehadiran teknologi.

"Era digitalisasi mengubah pola pekerjaan dari yang sebelumnya banyak digunakan cara manual menjadi cara-cara yang berbasis digital," kata dia dalam keterangannya.

Dia menuturkan, dampak era digitalisasi akan menyebabkan permintaan pekerjaan yang meningkat pada jenis pekerjaan tertentu dan menurun pada jenis pekerjaan lainnya. Bahkan berdasarkan survei, diproyeksikan setidaknya ada puluhan juta pekerjaan yang akan hilang pada 2030.

Adapun permintaan pekerjaan yang diprediksi akan meningkat, yakni pekerjaan yang dekat dengan pemanfaatan digital, seperti data analyst dan scientist, big data specialist, artificial intelligence dan machine learning specialist, digital marketing, serta arsitek database. Sedangkan permintaa pekerjaan yang diperkirakan menurun bersifat klerikal dan rutin, seperti kasir, sekretaris, data entry, dan teller. 

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Bisnis
2 tahun lalu

Kemnaker Prediksi Jenis Pekerjaan Ini Banyak Dicari di Era Digitalisasi

Nasional
6 bulan lalu

Infografis KPK Geledah Kantor Kemnaker 8 Orang Jadi Tersangka

Bisnis
2 tahun lalu

Infografis Kemnaker Bakal Denda Perusahaan yang Telat Bayar THR

Bisnis
2 tahun lalu

Infografis Kemnaker Tegaskan THR Karyawan Tak Boleh Dicicil!

Bisnis
2 tahun lalu

Infografis Pemerintah Tetapkan 14 Februari 2024 Jadi Hari Libur

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal