Aksi Penembakan Kembali Guncang Prancis, Kali Ini Dilakukan Anggota Gangster

Arif Budiwinarto
Tangkapan layar aksi saling tembak anggota gangster di kota Montpellier, Prancis, Minggu (1/11/2020). (foto: Russia Today)

MONTPELLIER, iNews.id - Prancis kembali diguncang aksi penembakan, kali ini terjadi antara dua kelompok gangster di kota Montpellier. Polisi mengatakan satu orang jadi korban dalam insiden tersebut.

Suasana distrik La Paillade di barat laut kota Montpellier, Senin (1/11/2020) siang waktu setempat, berubah mencekam setelah terdengar rentetan suara tembakan. Tak lama berselang beredar video memperlihatkan sejumlah orang berpakaian hitam saling melepaskan tembakan menggunakan pistol dan senapan mesin.

Belakangan diketahui orang-orang tersebut merupakan anggota gangster yang bermusuhan. Lokasi kejadian di dekat Assas Tower--gedung apartemen--yang merupakan bangunan tertinggi di wilayah Languedoc-Roussillon.

Korban diamankan polisi

Editor : Arif Budiwinarto
Artikel Terkait
Megapolitan
6 hari lalu

Geger Aksi Curanmor Bersenpi di Palmerah, Warga Terluka Terkena Tembakan

Seleb
16 hari lalu

Sebelum Meninggal Dunia, Aktris Prancis Brigitte Bardot Sempat Dirawat di RS

Internasional
18 hari lalu

Aljazair Sebut Penjajahan Prancis Kejahatan dan Tuntut Ganti Rugi, Ini Jawaban Paris

Internasional
18 hari lalu

Sahkan UU Tuntut Ganti Rugi, Aljazair Ungkap Dosa-Dosa Prancis selama Penjajahan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news