Badai Terjang 2 Negara Bagian di AS, 3 Orang Tewas Puluhan Rumah Rusak

umaya
Tornado dan badai petir melanda wilayah Indiana dan Arkansas, Amerika Serikat (AS). (Foto: Reuters)

WASHINGTON, iNews.id - Tornado dan badai petir melanda wilayah Indiana dan Arkansas, Amerika Serikat (AS). Tiga orang tewas dan puluhan rumah rusak. 

Pihak berwenang pada Senin (26/6/2023) mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Minggu (25/6/2023). Sementara Layanan Cuaca Nasional mengatakan beberapa hantaman tornado dan badai parah dilaporkan pada Minggu di Indiana tengah dan Arkansas.

Pejabat darurat dari Martin County, Indiana mengonfirmasi satu kematian di daerah tersebut. Direktur Manajemen Darurat, Cameron Wolf mengatakan rekan korban yang terluka telah diterbangkan ke rumah sakit.

"Mereka tinggal di sebuah pondok kayu berlantai dua, yang hancur oleh badai. Kerusakan akibat badani itu acak, agak meluas," katanya. 

Dia menambahkan, kerusakan sebagian besar terjadi di perdesaan. Sementara kondisi kota-kota tidak terlalu parah pascadihantam badai.

Kantor Sheriff wilayah Lonoke mengonfirmasi, dua orang tewas setelah sebuah pohon tumbang menimpa rumah di Carlisle, Arkansas.

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Nasional
13 hari lalu

Pengemudi Lexus yang Tewas Tertimpa Pohon di Pondok Indah Ternyata Eks Direktur Danareksa

Megapolitan
29 hari lalu

Terapis Spa Tewas di Lahan Kosong Jaksel, Polisi Pastikan Korban Tak Hamil

Destinasi
1 bulan lalu

Heboh Bule Polandia Ditemukan Meninggal Dunia di Bali setelah Diet Ekstrem

Internasional
2 bulan lalu

Hong Kong Shut Down Jelang Terjangan Topan Terkuat di Dunia Ragasa

Megapolitan
2 bulan lalu

Polisi Ungkap Identitas Mayat Anak 8 Tahun yang Bersimbah Darah di Kosan Penjaringan Jakut

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal