Media Burkina Faso melaporkan, Paul-Henri Sandaogo Damiba, pemimpin sementara militer yang berkuasa setelah kudeta pada Januari 2022, digulingkan oleh sekelompok militer lainnya yang dipimpin Ibrahim Traore.
Kelompok Traore juga menangguhkan konstitusi dan menutup perbatasan.
Sekjen PBB Antonio Guterres, Ketua Komisi Uni Afrika (AUC) Moussa Faki Mahamat, dan Komunitas Ekonomi Negara-Negara Afrika Barat (ECOWAS), juga mengecam pengambilalihan kekuasaan secara paksa di Burkina Faso.
Sementara itu Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Prancis membantah telibat dalam eskalasi di Burkina Faso. Pernyataan ini dikeluarkan setelah pemimpin yang digulingkan, Paul-Henri Sandaogo Damiba, meminta perlindungan di sebuah pangkalan militer Prancis.